Klik di sini ....

Ada yang menarik di sini ....

Rabu, 06 April 2011

Brokoli cumi asam pedas

Kali ini ada resep memasak cumi-cumi yang dikombinasikan dengan sayuran brokoli. Menu cumi-cumi ini dimasak asam pedas. 

Bahan:
1 bonggol brokoli, rebus
3 ekor cumi-cumi besar
¼ sdt garam, untuk rendaman
½ bh bawang bombai, iris tipis
2 siung bawang putih, cincang kasar
1 cm jahe, cincang kasar
1 sdm minyak sayur
1 sdm air jeruk nipis
50 ml saus tomat
20 ml saus sambal
1 sdm ebi, rendam, tumbuk halus
½ sdt merica bubuk
¼ sdt garam
100 ml air

Cara membuat:
1. Cuci cumi hingga bersih. Potong kotak dan beri sayatan, rendam dengan air jeruk nipis dan garam selama 15 menit. Cuci kembali dan tiriskan. Sisihkan.
2. Panaskan minyak. Tumis bawang putih dan bawang bombai hingga matang dan harum. Masukkan cumi, masak hingga kaku dan berubah warna.
3. Tambahkan saus tomat, saus sambal, ebi, merica bubuk, jahe, garam, dan air. Aduk rata, masak hingga mendidih. Terakhir masukkan brokoli, masak sebentar. Angkat dan sajikan hangat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ada hadiah di sini ....